Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   

Entri yang Diunggulkan

8 Masalah Kesehatan Yang Muncul Dari Ruang Ber-AC

Berada di ruangan AC memang menyejukkan. Udara di luar yang sangat terik akan segera tergantikan dengan dinginnya ruangan. Namun kenyama...

Home » » Mencegah Terjadinya Risiko Stroke, Intip 4 Tipsnya

Mencegah Terjadinya Risiko Stroke, Intip 4 Tipsnya

Posted by Hari Hari Sehat Bersama on Sabtu, 11 Februari 2017


Orang dengan tekanan darah sehat, sekira 120/80, memiliki risiko yang minim terkena stroke akibat tekanan darah tinggi atau hipertensi.

"Tekanan darah tinggi bisa membahayakan pembuluh darah di seluruh tubuh dan berdampak terjadinya pembekuan darah," ujar Lewis Morgenstern, MD, direktur dari University of Michigan Program Stroke.

Seperti dikutip dari laman Health, Selasa (6/9/2016), wanita yang berumur di atas 55 tahun secara dignifikan lebih mungkin terkena hipertensi dibandingkan pria. Hal ini dapat terjadi karena kadar estrogen dalam tubuh kian menurun.

Morgenstern merekomendasikan beberapa cara agar kualitas hidup seseorang terjaga dan terhindar dari hipertensi dan stroke.

Sebuah studi melibatkan mengatakan bahwa 47.000 pria dan wanita di Finlandia memiliki risiko stroke yang lebih rendah karena aktivitas fisik mereka terjaga. Olahraga dapat menjaga kestabilan tekanan darah dan menguatkan kinerja jantung.


Kontrol berat badan

Jangan anggap remeh soal berat badan. Selain mencegah obesitas, menjaga berat badan dapat dapat mencegah terjadinya risiko stroke. Terutama bagi Anda yang berusia 18 tahun ke atas, ini saatnya untuk memperhatikan konsumsi yang Anda makan.


Diet sehat

Menghindari konsumsi lemak jenuh dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Mengonsumsi lima jenis sayur atau buah setiap harinya mampu mengurangi risiko stroke.


Berhenti merokok

Penelitian dari Womens Health mengatakan bahwa wanita yang perokok cenderung mengalami hipertensi. Nikotin dan karbon monoksida dapat membahayakan sistem kardiovaskular dan meningkatkan risiko stroke.

(Health/Oke-Zone/Portal-CBN/Berbagai-Sumber-lain/ABNS)

SHARE :
Angkasa News Agency Global
 
Copyright © 2018 Hari Hari Sehat Bersama. All Rights Reserved. Powered by Angkasa News Agency Global