Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   

Entri yang Diunggulkan

8 Masalah Kesehatan Yang Muncul Dari Ruang Ber-AC

Berada di ruangan AC memang menyejukkan. Udara di luar yang sangat terik akan segera tergantikan dengan dinginnya ruangan. Namun kenyama...

Home » » Cara Agar Anak Mau Makan Tanpa Pilih-Pilih

Cara Agar Anak Mau Makan Tanpa Pilih-Pilih

Posted by Hari Hari Sehat Bersama on Minggu, 14 Juni 2015

 
Membuat anak mau makan tanpa pilih-pilih. (Foto:imgkid.com) 

Apakah Anda ingin anak-anak mengonsumsi makanan yang tidak hanya berbentuk bintang ataupun berisikan jagung di dalamnya? Ada beberapa cara untuk menarik minat anak-anak Anda memakan apapun yang Anda siapkan.

Berikut beberapa cara yang bisa Anda terapkan pada anak-anak sebelum makan

1. Jangan gunakan kata permen
Ataupun berjanji memberikan apapun setelah ia mau makan. Sekali anak Anda tahu bahwa permen dijanjikan, dia bisa melakukan apapun, termasuk mungkin makan ketimun asal marshmallow, atau permen lainnya sudah masuk dalam mulut.

2. Jangan fokus pada makanan
Tidak ada yang lebih penting dari sikap apatis jika ingin anak Anda mengikuti permintaan Anda. Jika Anda terlalu fokus pada makanan yang Anda suruh untuk makan, maka anak-anak pasti akan memuntahkannya. Jangan lihat mereka saat Anda memintanya makan, alihkan perhatian pada hal lainnya.

3. Buat kue, muffin atau roti dari sayuran
Mungkin terdengar klise, tapi ini salah satu cara ampuh untuk anak-anak mau mengonsumsi sayuran.

4. Buat saus atau keju leleh
Meski anak Anda masih kecil, menambahkan tambahan saus tomat atau saus campuran apapun bisa membuat selera anak meningkat terutama saat makan sayuran.

5. Jangan paksa mereka untuk makan
Tak mudah memang membuat anak-anak mau makan lahap. Tapi, mungkin akan lebih bahagia jika orang tua menyadari bahwa anak-anak tidak akan langsung meninggal jika mereka satu kali saja tak makan. Karenanya, hindari memaksanya makan, namun tetap imbangi dengan snack kecil yang sehat.

6. Ajak anak memasak
Kebanyakan anak-anak lebih suka memakan saat mereka membuat sendiri makanannya. Meski memang akan membuat dapur berantakan, namun akan menyenangkan jika anak-anak menghabiskan makanannya.

7. Pasta juga sehat
Makanan Italia seperti pasta sehat untuk anak-anak. Campurkan saja beberapa sayuran di dalam saus pastanya.

8. Jauhkan apel, kismis dan permen dari meja makan
Jauhkan meja makan Anda dari apel ataupun makanan manis lainnya agar anak Anda tidak tergoda untuk memakannya daripada makan masakan Anda.

9. Buat makanan yang menarik
Buatlah makanan ringan tapi menarik seperti crepes dengan isian yang sehat dan tentu menarik perhatian mata anak-anak.

10. Smoothie
Studi menunjukkan, Anda bisa memasukkan makanan apapun dalam smoothie seperti campuran buah dan sayur, kecuali ikan ataupun seafood. Smoothie buah dan sayur tak hanya lezat tapi juga sehat baik untuk makanan pagi ataupun di sore hari. (Goodhousekeeping) 

SHARE :
Angkasa News Agency Global
 
Copyright © 2018 Hari Hari Sehat Bersama. All Rights Reserved. Powered by Angkasa News Agency Global