Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   

Entri yang Diunggulkan

8 Masalah Kesehatan Yang Muncul Dari Ruang Ber-AC

Berada di ruangan AC memang menyejukkan. Udara di luar yang sangat terik akan segera tergantikan dengan dinginnya ruangan. Namun kenyama...

Home » » Resep Kentang Balado Pedas

Resep Kentang Balado Pedas

Posted by Hari Hari Sehat Bersama on Minggu, 21 Juni 2015


Resep kentang balado pedas menambahkan banyak cabai besar agar rasa pedas yang dihasilkan sempurna.
Orang Indonesia menyukai makanan yang bercita rasa pedas, apa itu Risoles sayur atau kentang balado. Tak heran jika banyak makanan rumahan contohnya kentang balado yang menggunakan bahan tambahan berupa cabai untuk memberi cita rasa pedas. Resep kentang balado pedas cocok untuk menu makan malam Anda di rumah bersama keluarga. Cara pembuatan menu tersebut sangat lah mudah dan bahannya pun sangat mudah ditemukan.

Sebelum mulai memasak, siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang akan digunakan. Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan resep kentang balado pedas, antara lain adalah sebagai berikut:

Bahan-bahan / Bumbu-bumbu :
  • 1 kg kentang, iris dadu
  • 5 lembar daun salam
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 1 sendok makan air asam jawa
  • 1 ons cabai merah besar, haluskan
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • air asam 1 sendok makan
  • garam 1/2 sendok makan
  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng
Cara Membuat :
  1. Goreng kentang yang sudah di potong dadu hingga cukup kering;
  2. Haluskan bumbu yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, dan cabai merah besar;
  3. Panaskan wajan dan tuangkan sedikit minyak goreng;
  4. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga benar-benar harum;
  5. Tambahkan daun salam dan lengkuas, tumis kembali hingga tercium bau harum;
  6. Tambahkan gula dan garam sesuai selera dan tuangkan air asam jawa;
  7. Tambahkan air putih secukupnya dan biarkan hingga mendidih;
  8. Masukkan kentang yang sudah digoreng ke dalam wajan;
  9. Aduk sampai merata dan diamkan beberapa menit sampai air menyusut;
  10. Kentang balado pedas pun siap untuk dihidangkan.
Resep kentang balado pedas ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai rasa pedas. Anda akan merasa ketagihan merasakan pedas dan gurihnya kentang balado yang Anda buat sendiri di rumah. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatannya, yaitu jangan terlalu banyak menambahkan air asam jawa karena dapat membuat rasanya terlalu asam. Cara menggoreng kentangnya pun tidak boleh terlalu kering agar bumbu dapat meresap sempurna ke dalam kentang. (resepindonesia.net/ABNS)

SHARE :
Angkasa News Agency Global
 
Copyright © 2018 Hari Hari Sehat Bersama. All Rights Reserved. Powered by Angkasa News Agency Global