Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   

Entri yang Diunggulkan

8 Masalah Kesehatan Yang Muncul Dari Ruang Ber-AC

Berada di ruangan AC memang menyejukkan. Udara di luar yang sangat terik akan segera tergantikan dengan dinginnya ruangan. Namun kenyama...

Home » » Ladies, Ini Dia 4 Trik Agar Kehamilan Selalu Sehat dan Kuat!

Ladies, Ini Dia 4 Trik Agar Kehamilan Selalu Sehat dan Kuat!

Posted by Hari Hari Sehat Bersama on Selasa, 21 Juni 2016


Saat hamil, tentu para wanita sama sekali tidak mengharapkan terjadinya keguguran. Sehingga mereka pun akan berusaha sekuat tenaga untuk menjaga kesehatan kehamilan mereka. Namun sayangnya, ada beberapa faktor buruk yang membuat kehamilan Anda harus mengalami keguguran. Setelah menata fisik dan mental, tak berapa lama kemudian Anda pun dianugerahi kembali kehamilan.

Trauma akan hal yang sama terulang kembali, berikut adalah cara jitu untuk menjaga kehamilan setelah pernah mengalami keguguran seperti dilansir dari healthmeup.com.


Menerapkan pola hidup sehat

Menerapkan pola hidup sehat sangatlah penting bagi Anda yang sedang hamil. Pola hidup ini termasuk dengan mengonsumsi makanan sehat, beristirahat cukup, serta menjaga kesehatan mental. Pola hidup sehat tidak hanya mempengaruhi kesehatan fisik Anda, namun juga mental Anda.


Menghindari paparan bahan kimia

Bahan kimia sangatlah tidak terlihat oleh mata. Beberapa unsur bahan kimia lainnya yang harus Anda hindari selama hamil adalah alkohol dan nikotin. Bahan kimia ini mampu mengurangi kesehatan kehamilan, membuat bayi mengalami keterbelakangan mental, serta membuat ketuban pecah secara dini.


Memperhatikan jenis makanan yang akan dikonsumsi

Demi menjaga kesehatan kehamilan, bukan berarti Anda bebas mengonsumsi makanan apapun. Beberapa jenis makanan sebaiknya tidak baik untuk Anda konsumsi saat hamil seperti makanan mentah, sayur dan buah yang tidak dicuci, hingga kafein.


Meditasi

Meditasi tidak hanya membuat sistem kekebalan tubuh Anda meningkat namun juga membuat pikiran Anda menjadi rileks. Segala macam beban pikiran hilang dan Anda akan merasa nyaman. Hasilnya, kehamilan pun akan menjadi lebih sehat.


Itulah kunci utama untuk menjaga kesehatan kehamilan terutama ketika Anda pernah mengalami keguguran. Jadi, jangan pernah ragu untuk menerapkannya selama masa kehamilan Anda.

(Health-Meup/Merdeka/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)

SHARE :
Angkasa News Agency Global
 
Copyright © 2018 Hari Hari Sehat Bersama. All Rights Reserved. Powered by Angkasa News Agency Global